Linux adalah nama yang diberikan kepada sistem operasi komputer bertipe Unix. Linux merupakan salah satu contoh hasil pengembangan perangkat lunak bebas dan sumber terbuka utama. Seperti perangkat lunak bebas dan sumber terbuka lainnya pada umumnya, kode sumber Linux dapat dimodifikasi, digunakan dan didistribusikan kembali secara bebas oleh siapa saja.
Nama "Linux" berasal dari nama pembuatnya, yang diperkenalkan tahun 1991 oleh Linus Torvalds. Sistemnya, peralatan sistem dan pustakanya umumnya berasal dari sistem operasi GNU, yang diumumkan tahun 1983 oleh Richard Stallman. Kontribusi GNU adalah dasar dari munculnya nama alternatif GNU/Linux.
Linux telah lama dikenal untuk penggunaannya di server, dan didukung oleh perusahaan-perusahaan komputer ternama seperti Intel, Dell, Hewlett-Packard, IBM, Novell, Oracle Corporation, Red Hat, dan Sun Microsystems. Linux digunakan sebagai sistem operasi di berbagai macam jenis perangkat keras komputer, termasuk komputer desktop, superkomputer, dan sistem benam seperti pembaca buku elektronik, sistem permainan video (PlayStation 2, PlayStation 3 dan XBox), telepon genggam dan router. Ada beberapa software yang sering digunakan dalam menjalankan pekerjaan sehari-hari:
1. Open Office, biasanya aplikasi ini sudah disertakan di beberapa Distro terkenal seperti Ubuntu, Mint, dan Debian.
2. Libre Office, selain Open Office, sangat banyak sekali Aplikasi Office,yang berlisensi GNU/GPL, diantaranya adalah Libre Office, libreoffice awalnya di launching pada distro Linux Ubuntu 11.04, Libre Office menawarkan kenyamanan, kecepatan, dan keamanan kerja, yang tentunya tidak kalah dengan Open Office.
3. Audacious, adalah aplikasi multimedia yang mirip dengan player Winamp, Audacious adalah aplikasi pemutar musik yang sangat ringan dan mudah, kita dapat memainkan file-file video seperti *.flv,*.mov,*.mpg, dan masih banyak lagi file-file ekstensi video yang dapat diputar dengan mudah pada Audacious.
4. Gnome-Mplayer, adalah sebuah aplikasi berlisensi GNU/GPL yang berfungsi sebagai pemutar video, gnome mplayer dapat memutar berbagai jenis ekstensi file video, gnome-mplayer dapat kita integrasikan dengan file-file title *.srt agar kita dapat memutar video dengan menggunakan title *.srt, desain gnome-mplayer didesain dengan interface simple inilah merupakan gnome-mplayer menjadi menarik, dan mudah untuk digunakan dan dipahami.
5. Brasero, adalah aplikasi Disc Burner yang didesain berbasis Free, yang dirancang untuk pengguna DE Gnome, dengan desain interface bersahabat, para pengguna distro linux awam dapat menggunakan brasero dengan mudah dan nyaman.
6. Cheese, adalah aplikasi GNU/LINUX yang digunakan untuk memfasilitasi semua itu, dengan penggunaan yang mudah dan sederhana, Cheese juga dilengkapi dengan beberapa effect yang sudah disediakan.
7. Mobile Media Converter, adalah sebuah aplikasi converter yang berbasis GNU/LINUX yang sanggup mengconverter file-file multimedia seperti MP3, 3GP,WAV,MPEG,AVI,WMV,FLV,AMR, menjadi sebuah ekstensi file sesuai dengan yang kita inginkan.
8. Google Chrome browser adalah browser yang dikenal ringan dan cepat dalam mengakses informasi, yang dibuat oleh perusahaan Google, dibuat dan didesain untuk multiplatform sistem operasi, oleh karena itu bisa dijalankan di distro-distro linux.
9. X-Chat IRC adalah aplikasi chatting client IRC (internet Relay Chat), berfungsi agar kita terhubung dan dapat saling berkomunikasi dengan siapa saja dan kapan saja.
10. Gwget adalah sebuah aplikasi Download manager, didesain dengan interface GUI, agar lebih mempermudah user untuk menggunakannya, gwget berfungsi sebagai manager dari file yang kita download agar bisa diselesaikan download tersebut dengan cepat dan file yang di download tidak mengalami kerusakan, keutamaan dari download manager adalah, agar dapat mempercepat akses dan efisien dalam melakukan download file,Gwget adalah versi GUI dari wget yang sebelumnya didesain hanya bisa mengetikkan dan mendownload file melalui terminal.
11. Gimp adalah aplikasi Image editor berbasis GNU/GPL, yang berfungsi untuk mengedit gambar dan memanipulasi sebuah objek berupa gambar, sama halnya dengan adobe photoshop, gimp mengenal bebragai jenis format format image, diantaranya gimp dapat membuka file *.psd yang kita kenal hanya bisa dibuka melalui adobe photoshop, gimp didesain dengan mengutamakan kemudahan, kecepatan dan keamanan kerja, sehingga user, mudah dan cepat untuk terbiasa menggunakan gimp. gimp didesain dengan interface yang bersahabat. dimana terdapat menu-menu sehingga memungkinkan kita untuk mempermudah mengungkapkan ekspresi kita melalui gambar yang akan kita edit melalui gimp.
12. Inkscape adalah aplikasi Distance Vector berbasis GNU yang didesain agar dapat mempermudah user untuk membuat sketsa,lukisan,dan gambar dengan mudah. inkscape menyediakan interfaces yang user friendly sehingga mudah dipahami, dan digunakan oleh siapa saja. kelebihan inkscape adalah dapat membaca banyak ekstensi file, contoh ekstensi SVG, inkscape dapat membuka banyak file gambar kedalam banyak workscape, disamping itu penggunaan memory yang relatif kecil.
13. Blender adalah sebuah software 3D grafis berbasis GNU/GPL, Blender merupakan produk GNU/GPL yang terkenal karena sering digunakan untuk membuat film animasi, visual effect, aplikasi 3d interaktif, dan game-game.
14. Compiz adalah aplikasi visual effect yang menawarkan berbagai macam efek 2 dimensi maupun 3 dimensi, kemudahan konfigurasi compiz merupakan suatu hal yang diutamakan dari pembuatan aplikasi ini, sehingga user dapat dengan mudah mengatur berbagai effect yang disediakan dalam Compiz, compiz berlisensi GNU/GPL sehingga siapa saja bisa menggunakannya.
15. Cairo-Dock adalah aplikasi docking sebagai jalan pintas menuju aplikasi tertentu di desktop dan juga untuk mempercantik desktop, Cairo-Dock berlisensi GNU/GPL. Cairo-Dock memiliki banyak efek-efek animasi yang beragam sehingga banyak diminati oleh pengguna linux.
Sumber:
How to pronounce Linux?. (Google Groups).
20 Januari 2007 "Linux Online ─ Tentang Sistem Operasi Linux". Linux.org. Diakses tanggal 6 Juli 2007.
Weeks, Alex (2007). "1.1". Linux System Administrator's Guide (version 0.9 ed.). Diakses tanggal 18-Jan-2007.
https://asanisembiring.wordpress.com/2012/03/06/contoh-aplikasi-pada-linux/